Tangerang Selatan, (9/3) Acara Dauroh Janaiz (Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah) yang ditaja oleh Bina Pribadi Islam pada hari Kamis, 9 maret 2023 berjalan dengan lancar. Dauroh yang diadakan di Masjid Ulul Albab khusus untuk siswa putra dan Ruang kelas 8B khusus untuk siswi putri ini disambut antusias oleh peserta yang merupakan peserta dari masing-masing kelompok BPI.
Dalam kata sambutannya, Ketua BPI SMPI IP Baitul Maal, Muhammad Shadri, menyampaikan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini agar peserta yang merupakan anggota dari kelompok-kelompok BPI ini dapat langsung belajar dan memahami penyelenggaraan jenazah.
“Dauroh Janaiz yang merupakan program BPI ini diharapkan bisa menambah informasi dan pengalaman bagi seluruh siswa-I dan mentor dalam penyelenggaran jenazah,” terang Ratna.
“Dauroh ini dibagi menjadi dua tempat. Untuk lokasi masjid Ulul Albab ini dikhususkan untuk peserta kelompok putra. Sedangkan untuk peserta kelompok akhwat/putri diadakan di Ruang kelas 8B,” tambah Shadri.
Untuk penyyelenggaraan di Masjid Ulul Albab kelompok Putra menggandeng ustad Hidayat Bin Senan dan khusus kelompok Putri yang bertempat di ruang Kelas 8B khusus kelompok putri menggandeng Ustadzah Endang Saptorini sebagai narasumber. Kedua narasumber sudah cukup lama terjun langsung di masyarakat sebagai tim penyelenggaraan jenazah. Pada kesempatan ini, para nasumber memaparkan panjang lebar tentang tata cara penyelenggaraan jenazah yang sesuai dengan tuntutan Rasulullah SAW.
Kembali menegaskan bahwa yang lebih utama menyelenggarakan jenazah tentu saja ahli warisnya. Maka, sudah selayaknya pada masing-masing keluarga ada orang yang bisa mengambil peran itu.
Setelah pemaparan materi, masing-masing tim langsung melakukan praktek penyelenggaraan jenazah mulai dari memandikan sampai mengkafani yang dibimbing langsung oleh ustad Hidayat dan Ustdzah Endang Saptorini.
Semoga peserta yang hadir pada Dauroh kali ini bisa memahami dan mendapatkan pengalaman langsung dalam pelatihan penyelenggaraan jenazah. Aamin ya rabbal’alamiin. (mochi)