Pondok Aren (7-8/12) Dalam rangka mengakhiri kegiatan disemester 1, RA Baitul Maal mengadakan kegiatan Classmeeting yaitu kegiatan sportifitas yang berkaitan dengan motorik dan kepercayaan diri. Kegiatan yang dilaksanakan pada Jum’at, 8 Desember 2023 ini dimulai pukul 08.00 s/d jam 10.00, acara ini dihadiri oleh siswa-siswi, guru dengan antusias untuk memeriahkan moment keseruan diakhir semester ini. Kegiatan ini menjadi momen yang sangat penting bagi siswa siswi RA Baitul Maal, Terlebih lagi ketika siswa siswi bertemu dengan teman-teman dari kelompok lain untuk bertanding persahabatan dalam acara Class Metting.
kegiatan yang diadakan oleh RA Baitul Maal ini bertujuan untuk melibatkan seluruh siswa dalam berbagai kegiatan yang mendukung motorik kasar dan pertandingan persahabatan. Kegiatan-kegiatan yang telah disediakan akan menguji berbagai aspek motorik siswa &
PJ Clasmeeting toddler dan playgroup ibu Ida Mayani, S. Pd menjelaskan penting diadakan acara classmeeting disetiap akhir semester salah satu tujuannya untuk menstimulus anak-anak dalam hal sosial yaitu bertemu dengan semua teman-teman dari kelas dan kelompok lain, perkembangan lainnya yang juga dapat terbangun pada kegiatan classmeeting ini yaitu dapat menstimulus motorik kasar dari usia toddler hingga usia TK B
Berikut kegiatan-kegiatan motorik yang dilaksanakan:
Level Toddler Mendorong nbox, berlari dengan rintangan dan memasukkan bola ke keranjang sedangkan level Playgroup memasukan bola ke dalam keranjang, berlari dengan rintangan dan berjalan diatas papan titian. Level TK A dan TK B yaitu sholih melakukan kegiatan pertandingan mini soccer dan untuk sholihah memasukkan bola kedalam keranjang
Acara berlangsung meriah dan kegembiraan siswa-siswi terpancar dari setiap kegiatan. kebersamaan, sportivitas dan keseruan menjadi kunci kesuksesan Class meeting kali ini.